Tag Archives: jokowi

Regulasi Pengendalian Harga Pangan

Fenomena jamak menjelang bulan puasa setiap tahunnya adalah melonjaknya harga-harga pangan kebutuhan pokok. Seperti misalnya di pasar tradisional Kramat Jati Jakarta dan Tanah Tinggi, Kota Tangerang, harga beras medium naik pada kisaran Rp10.800/kg, minyak goreng Rp11.300/kg, bawang putih Rp23.000/kg, gula pasir Rp12.700/kg, dan daging Rp108.000/kg (Tempo.co, 25/6/2015). Menyikapi lonjakan harga pangan ini kemudian Presiden Jokowi pada Rabu, 3 Juni 2015 ...

Read More »

Lembaran Baru Penyelesaian Kasus Pelanggaran HAM

Pemerintahan Joko Widodo (Jokowi) mengambil langkah untuk menyelesaikan berbagai kasus pelanggaran hak asasi manusia (HAM) dengan membentuk Komite Rekonsiliasi. Komite ini terdiri dari lintas lembaga seperti Kejaksaan Agung, Polri, TNI, Badan Intelejen Nasional, Kementerian Hukum dan HAM serta Komnas HAM. Komite ini nantinya akan memiliki struktur keorganisasian yang bertanggung jawab langsung kepada Presiden Joko Widodo. Mekanisme penyelesaian melalui komite ini ...

Read More »

Mengapa Papua?

Minggu lalu, Presiden Jokowi melakukan serangkaian kunjungan ke Indonesia bagian timur, termasuk ke tanah Papua. Kunjungan Jokowi ke tanah Papua kali ini adalah untuk yang kedua kalinya semenjak menjadi Presiden Oktober tahun lalu. Jika kita lihat ke belakang, mengunjungi Papua memang adalah komitmen yang disampaikan Jokowi semenjak masa kampanye. Pertanyaan lanjutannya kemudian adalah mengapa Papua? Ini tentulah bukan sebuah pilihan ...

Read More »

Politik Menjadi Panglima Pemberantasan Korupsi

IKRAR kekalahan yang disampaikan pimpinan KPK yang baru atas keputusan pelimpahan kasus dugaan korupsi Komjen Pol Budi Gunawan dari KPK kepada Kejaksaan Agung membuat masyarakat pendukung gerakan antikorupsi kecewa. Optimisme terhadap agresivitas pemberantasan korupsi di bawah formasi pimpinan sementara KPK itu menjadi kabur. Tidak ayal, sikap kritis dan aksi penolakan atas keputusan tersebut menyeruak di antara gerakan masyarakat sipil dan ...

Read More »

TII: Pemberitaan Soroti Isu Kenaikan Harga BBM

JAKARTA (HN) – Media monitoring yang dilakukan The Indonesian Institute menyebutkan selama 100 hari pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla pemberitaan yang bernada negatif, surat kabar banyak menyoroti isu kenaikan harga BBM. “Isu kenaikan harga BBM bersubsidi mendapatkan nada negatif sebesar 30 persen,” kata peneliti bidang politik TII Arfianto Purbolaksono dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Jumat. Dia menjelaskan diurutan kedua, yaitu pemberitaan mengenai ...

Read More »

Update Indonesia Volume IX No 03 Januari 2015 (Bahasa Indonesia)

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menetapkan Komisaris Jenderal Budi Gunawan sebagai tersangka kasus dugaan suap dan gratifikasi. KPK menduga ada transaksi mencurigakan atau tidak wajar yang dilakukan Budi Gunawan. Pencalonan Budi Gunawan sebagai Kepala Kepolisian RI (Kapolri) menuai polemik.  Hal ini dikarenakan pertama, Presiden Jokowi tidak melibatkan KPK dan PPATK untuk menelusuri rekam jejak para calon Kapolri. Kedua, nama Budi Gunawan ...

Read More »

Pengamat: Jokowi Seharusnya Tak Perlu Tunggu Sidang Paripurna DPR

Direktur Eksekutif The Indonesian Institute, Raja Juli Antoni, mengatakan, sejatinya Presiden Joko Widodo tak perlu menunggu Sidang Paripurna DPR untuk membatalkan pengajuan Komjen Budi Gunawan sebagai Kapolri. Menurut dia, Jokowi semestinya langsung menarik surat pengajuan dari DPR begitu Kepala Lemdikpol tersebut ditetapkan KPK sebagai tersangka. Ia menilai jika DPR sudah mengesahkan Budi Gunawan, akan sulit bagi Jokowi untuk membatalkan pelantikannya. ...

Read More »

Polemik Pencalonan Kapolri

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menetapkan Komisaris Jenderal Budi Gunawan sebagai tersangka kasus dugaan suap dan gratifikasi. KPK menduga ada transaksi mencurigakan atau tidak wajar yang dilakukan Budi Gunawan. Budi Gunawan merupakan calon tunggal kepala Kepolisian RI yang ditunjuk oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Budi Gunawan disangkakan melanggar Pasal 12 huruf a atau b, Pasal 5 ayat 2, Pasal 11 ...

Read More »

Mengawal Kabinet Kerja

Setelah enam hari dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden 2014-2019 akhirnya Joko Widodo dan Jusuf Kalla mengumumkan kabinet yang akan membantu merealisasikan janji-janji kampanye presiden dan wakil presiden. Terdapat 34 Menteri yang mengisi pos-pos di berbagai kementerian, latar belakang mulai dari professional murni hingga aktivis partai. Berdasarkan fungsi, terdapat kementerian lama. Selain itu juga terdapat kementerian baru hasil peleburan dua ...

Read More »

Presiden Ke-Tujuh

Sepanjang rentang perjalananan bangsa ini, kini Indonesia telah resmi dipimpin oleh Presidennya yang ketujuh. Joko Widodo pria yang akrab dipanggil Jokowi merupakan presiden ke tujuh Indonesia yang dilantik 20 Oktober 2014. Acara pelantikan pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla sebagai presiden dan wakil presiden menjadi peristiwa sejarah bangsa ini. Berbeda dengan pelantikan presiden sebelumnya, acara pelantikan Jokowi-JK dihelat secara meriah dengan dengan ...

Read More »