Update Indonesia Volume XII, No. 9 Oktober 2018 (Bahasa Indonesia)

Update Indonesia edisi Oktober 2018 mengangkat Laporan Utama tentang memperbaiki sistem mitigasi bencana di Indonesia. Topik ini berangkat dari bencana gempa dan tsunami yang terjadi di Palu-Donggala. Di dalam tulisan termuat, bagaimana kemampuan manajemen pasca bencana yang diterapkan. Hal ini menjadi penting, mengingat Indonesia sebagai negara yang berada di jalur pertemuan antara tiga lempeng tektonik, yang rentan akan terjadinya gempa, gunung meletus, dan tsunami setiap saat.

Di bidang politik, Update Indonesia membahas dua isu, yakni mendorong kampanye Pilpres 2019 bebas dari informasi hoaks dan kampanye hitam. Kami juga menyoroti laporan awal dana kampanye Pemilu 2019. Kedua bahasan politik fokus pada kampanye pemilu yang disinyalir akan menghadapi banyak persoalan, yang diantaranya melibatkan partai politik. Sejumlah rekomendasi dikemukakan penulis terkait tranparansi dana dan good governance dalam penyelenggaraan Pemilu 2019.

Di bidang ekonomi, Update Indonesia membahas tentang digital ekonomi sebagai berkah bagi pelaku Usaha Kecil dan Menengah (UMKM), dimana isu ini tengah diperbincangkan terkait upaya untuk meningkatkan perekonomian UMKM. Topik ekonomi kedua yang diangkat dalam Update Indonesia Oktober terkait isu ekonomi sebagai magnet kampanye politik dengan fokus pada pasangan calon terkait sektor ekonomi.

Di bidang sosial, Update Indonesia kali ini mengangkat topik tentang dilema penutupan lokalisasi dan hak wanita pekerja seks (WPS). Di tulisan ini, penulis mengungkapkan aspek kesehatan terutama soal ‘penyebaran penyakit seksual’ yang kemungkinannya akan lebih besar angkanya pasca penutupan lokalisasi. Isu sosial lainnya, terkait hari kesehatan jiwa, khususnya menyangkut kritik terhadap pelayanan kesehatan jiwa. Hal ini berkaitan dengan Hari Kesehatan Jiwa yang jatuh pada 10 Oktober 2018. Isu sosial selanjutnya yang Update Indonesia edisi Oktober angkat adalah mengenai terobosan kebijakan pembuatan e-KTP. Isu ini muncul mengingat sejumlah warga negara yang menghadapi hambatan dalam proses pembuatan e-KTP, khususnya kelompok minoritas dan rentan seperti Orang Dengah HIV/AIDS.

Publikasi bulanan Update Indonesia dengan tema-tema aktual diharapkan dapat membantu para pembuat kebijakan di lembaga pemerintah maupun bisnis – juga kalangan akademik, think tank, dan elemen masyarakat sipil, baik dalam maupun luar negeri, untuk mendapatkan informasi aktual dan analisis kontekstual tentang kondisi ekonomi, politik, sosial, maupun hukum di Indonesia, serta pemahaman tentang kebijakan publik di Indonesia.

Selamat membaca.

 

Download Update Indonesia Volume XII, No. 9 Oktober 2018 (Bahasa Indonesia)

Download Update Indonesia Volume XII, No. 9 Oktober 2018 (Bahasa Indonesia)

Komentar