The INDONESIAN FORUM Seri 69 – Rilis Laporan Akhir Tahun “Indonesia 2020”

Hari, tanggal     :  Selasa, 15 Desember 2020

Waktu                 :  14.00 – 16.00 WIB

Medium              :  Aplikasi Zoom Meeting The Indonesian Institute

Fokus                  :  Rilis Laporan Akhir Tahun “Indonesia 2020

 

Jelang akhir tahun 2020, The Indonesian Institute, Center for Public Policy Research (TII) mengeluarkan Laporan Tahunan, INDONESIA 2020. Yang temuannya akan disampaikan dalam diskusi khusus The Indonesian Forum ke-69. Dalam laporan tahunan tersebut, kami mengangkat empat topik kebijakan, yang meliputi aspek politik, hukum, ekonomi, dan sosial, dengan merujuk pada isu-isu kebijakan publik yang mengemuka di tahun 2020 dan kami rasa penting untuk diangkat dalam diskusi kebijakan.

Beberapa isu tersebut, misalnya dari ranah politik, adalah soal maraknya praktik politik dinasti pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020. Selain itu, di ranah politik juga dibahas tentang isu peretasan dalam Rancangan Undang-Undang Perlindungan Data Pribadi.  Adapun ranah ekonomi, seperti yang biasa TII lakukan dalam laporan tahunan kami, isu kebebasan ekonomi di Indonesia menjadi fokus pembahasan.

Sementara, terkait ranah hukum, INDONESIA 2020 membahas soal perjalanan proses legislasi yang sarat kontroversi di periode kedua Pemerintahan Joko Widodo. Selanjutnya, kebijakan terkait bantuan sosial dan analisis tentang pemanfaatan big data dalam penanganan pandemi Coronavirus Disease 2019 (COVID-19) menjadi sorotan di isu ranah sosial.  Sejumlah temuan tersebut, secara lebih lanjut akan dibahas dalam diskusi The Indonesian Forum ke-69, dengan agenda pemaparan seperti berikut:

  1. Politik Dinasti dalam Penyelenggaraan Pilkada 2020
    Arfianto Purbolaksono, Manajer Riset dan Program TII
  1. Isu Peretasan dalam Rancangan Undang-Undang Perlindungan Data Pribadi
    Rifqi Rachman, Peneliti Bidang Politik TII
  1. Menilik Kuasa Oligark dalam Pembentukan Legislasi Periode Ke-II Pemerintahan Joko Widodo
    Muhammad Aulia Y. Guzasiah, Peneliti Bidang Hukum TII
  1. Refleksi Kebebasan Ekonomi Indonesia Tahun 2020
    Muhamad Rifki Fadilah, Peneliti Bidang Ekonomi TII
  1. Jaring Pengaman Sosial Untuk Mengatasi Kerentanan Keluarga Pada Masa Krisis
    Nopitri Wahyuni, Peneliti Bidang Sosial TII
  1. Strategi Pengembangan dan Pemanfaatan Big Data Dalam Menghadapi Pandemi Masa Kini dan Mendatang
    Vunny Wijaya, Peneliti Bidang Sosial TII

 

Moderator: Adinda Tenriangke Muchtar, Direktur Eksekutif The Indonesian Institute

 

Download Rangkuman dan Materi Pembicara:

 

Loader Loading...
EAD Logo Taking too long?

Reload Reload document
| Open Open in new tab

Download [750.05 KB]

Loader Loading...
EAD Logo Taking too long?

Reload Reload document
| Open Open in new tab

Download [239.56 KB]

Loader Loading...
EAD Logo Taking too long?

Reload Reload document
| Open Open in new tab

Download [239.56 KB]

Loader Loading...
EAD Logo Taking too long?

Reload Reload document
| Open Open in new tab

Download [1.66 MB]

Loader Loading...
EAD Logo Taking too long?

Reload Reload document
| Open Open in new tab

Download [584.37 KB]

Loader Loading...
EAD Logo Taking too long?

Reload Reload document
| Open Open in new tab

Download [1.07 MB]

Loader Loading...
EAD Logo Taking too long?

Reload Reload document
| Open Open in new tab

Download [503.46 KB]

Loader Loading...
EAD Logo Taking too long?

Reload Reload document
| Open Open in new tab

Download [1.74 MB]

 

 

Komentar